CARA MEMBUAT KOLASE DARI BAHAN BEKAS
LAPORAN
TUGAS SENI BUDAYA
Dibuat oleh :
Nama: ANANDA HELISA A.
Kelas : 9B
Absen: 04
KATA PENGANTAR
Puji dan syukur marilah kita panjatkan kepada Allah SWT, karena telah memberikan kita kesehatan, baik secara jasmani maupun rohani. Sehingga kita masih tetap bisa menikmati indahnya alam ciptaannya, serta mengikuti pembelajaran daring ini dalam keadaan yang baik. Sholawat dan salam tetaplah kita curahkan kepada baginda besar Nabi Muhammad SAW yang telah menunjukkan kepada kita jalan yang benar berupa ajaran agama yang sempurna dengan bahasa yang sangat indah.
Saya sangat senang dan bersyukur karena telah menyelesaikan laporan kerja saya yakni tentang pembuatan kolase yang merupakan tugas mata pelajaran Seni Budaya. Dalam laporan kerja ini saya akan menjelaskan tentang pembuatan kolase yang sudah saya buat, mulai dari pengertian, tujuan, alat dan bahan untuk membuatnya ,cara membuatnya dan hasil akhirnya.
Saya berterima kasih kepada semua pihak yang telah membantu saya. Karena telah membantu hingga terselesaikannya sebuah laporan kerja ini dan saya sangat memahami dan mengerti jika laporan kerja ini tidaklah baik dan jauh dari kata kesempurnaan, maka kritik dan saran sangat saya butuhkan untuk memperbaiki karya-karya saya ini.
DAFTAR ISI
KATA PENGANTAR
DAFTAR ISI
BAB I : PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
B. Tujuan Kegiatan
BAB II : PEMBAHASAN
A. Pengertian Kolase
B. Pembuatan Kolase
BAB III : PENUTUP
A. Saran
B. Lampiran foto
BAB I
PENDAHULUAN
A. LATAR BELAKANG
Kolase merupakan karya seni rupa dua dimensi yang menggunakan berbagai macam paduan bahan, seperti kertas, kain, kaca, logam, kayu, dan lainnya yang ditempelkan pada media permukaan gambar. Dalam seni kolase bentuk asli dari material yang digunakan harus tetap terlihat. Jadi jika menggunakan kerang-kerangan atau potongan-potongan foto, material tersebut harus masih dapat dikenali bentuk aslinya walau sudah dirakit menjadi satu kesatuan.
Dalam sejarahnya, seni kolase berkembang pesat di Venice, Italia, kirakira pada abad 17. Selanjutnya seni ini kian berkembang di Prancis, Inggris, Jerman, dan kota-kota lain di Eropa. Kolase menjadi media yang digemari kalangan seniman karna unik dan menuntut kreativitas tinggi. Pelukis Pablo Picasso, Georges Braque dan Max Ernst terkenal dengan karya lukis memakai teknik kolase kertas, kain dan berbagai objek lainnya. Henri Mattise adalah salah satu seniman yang beralih kepada seni kolase ketika jari-jari tangannya terserang arthritis sehingga tak mampu melukis lagi.
B. TUJUAN KEGIATAN
Tujuan kegiatan pembuatan kolase adalah untuk, yakni;
1. Mengetahui dan mengenal tentang kolase
2. Mengetahui cara membuat seni kolase
BAB II
PEMBAHASAN
A. PENGERTIAN KOLASE
Seni lukis kolase adalah melukis lewat cara melekat atau menempel pada permukaan gambar. Atau bisa disebut bahwa, kolase adalah salah satu karya seni rekat-merekat. Kolase dapat dibuat dari berbagai bahan, meskipun sebagian besar terbuat dari kertas atau kayu dan sering menampilkan foto cut-and-paste (potong dan tempel), bentuk lukisan, atau bahkan benda dalam bentuk 3 dimensi. Bentuk tiga dimensi kolase dapat disebut dengan kolase tiga dimensi atau asemblase. Selama bahan tersebut dapat dipadukan dengan bahan dasar, akan menjadi karya seni kolase yang dapat mewakili persaan estetis orang yang membuatnya Pemanfaatan bahan baku kolase yang bermacam-macam akan menghasilkan karakter bentuk kolase yang unik dan menarik serta indah.
B. PEMBUATAN KOLASE
Semua-nya pasti sudah tahu tentang kolase!.
Kolase berasal dari kata "coller" (bahasa Prancis) atau "to glue" Yakni merekatkan atau "to stick" ( menempel ).
Kolase berasal dari kata "coller" (bahasa Prancis) atau "to glue" Yakni merekatkan atau "to stick" ( menempel ).
Kolase merupakan suatu karya seni yang melibatkan kegiatan menempel, merekatkan dan menggabungkan beberapa bahan/benda tertentu pada media tempel untuk membuat kesan keindahan dan keunikan.
Untuk lebih jelasnya, dapat dilakukan dengan membuat kolase, sebagai bentuk pemahaman tentang wawasan kolase.
Berikut, merupakan cara membuat kolase, yakni
A. Alat dan bahan
1. Kertas karton (50×50, ukuran bebas), kardus atau yang lainnya
2. Lem
3. Koran bekas, kertas bekas lainnya ( bisa berupa biji-bijian, keramik, kapas dsb.)
4. Pulpen
5. Pensil
6. Penggaris
7. Penghapus
8. Correction pen/ Tipe-X
9. Spidol
10. Cat warna
11. Kuas
12. Gunting/ Cutter
B. Langkah - Langkah
1. Siapkan alat dan bahan untuk membuat kolase terlebih dahulu.
2. Buatlah sketsa pola gambar pada kertas karton, kardus atau yang lainnya. Disini saya membuat sketsa yakni seorang wanita.
↑Gambar diatas merupakan kerangka pola gambar sketsa. Ini bertujuan agar lebih mudah dan rapi saat menggambar sketsanya.
4. Jika sudah, tempelkan potongan-potongan kecil dari koran bekas/ kertas bekas tadi pada sketsa yang sudah dibuat menggunakan lem.
5. Jika semuanya sudah ditempel dan jadi, dapat juga ditambahkan cat warna atau hiasan lainnya pada kolase agar menarik.
6. Kolase sudah jadi. Kolase yang sudah jadi dapat digunakan sebagai hiasan/pajangan dinding.
Untuk lebih lengkapnya, bisa dilihat divideo saya, dibawah ini↓.
SELAMAT MENONTON §^_^§
BAB III
PENUTUP
A. SARAN
Saran dari saya adalah kita sebagai generasi muda bangsa, harus kreatif. Untuk membangun kreatifitasan, kita bisa memanfaatkan waktu yang kosong dengan melakukan hal-hal yang berguna, bermanfaat dan berdampak baik bagi diri kita. Seperti dengan membuat kolase, menggambar, melukis ataupun hal-hal yang lainnya.
Dengan melakukan kegiatan ini, dapat munumbuhkan bakat dan minat dalam diri kita. Selain itu dengan membuat sebuah kolase, kita dapat mengurangi rasa jenuh dan bosan karena pembelajaran daring saat dirumah.
Oleh karena itu, mari kita meningkatkan kreatifitas dengan membuat kolase dan mengisi kekosongan waktu dengan kegiatan-kegiatan yang positif, baik dan bermanfaat.
B. LAMPIRAN FOTO
Komentar
Posting Komentar